Mushola Al Quds Koramil 17/Karangdowo Diresmikan Dandim Klaten

    Mushola Al Quds Koramil 17/Karangdowo Diresmikan Dandim Klaten
    Mushola Al Quds Koramil 17/Karangdowo Diresmikan Dandim Klaten

    Klaten - Komandan Kodim 0723 Klaten Letkol Czi Bambang Setyo Tri Wibowo, S.E. M Han bersama Ny Dyah Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cab XLIV Meresmikan Mushola Al Quds Koramil 17/Karangdowo. (08/06/24) 

     

    Peresmian dihadiri juga oleh Mayor Cba Joko Prasetyo Kasdim 0723/Klaten, Kapten Arm Sahono Danramil 17/Karangdowo, Ipda Sutarno SH Wakapolsek Karangdowo, Ny. Sri Nugroho Joko Prasetyo Wakil Ketua Persit KCK Cabang XLIV Kodim 0723/Klaten dan Seluruh Danramil dan Perwira Staf Se-kodim 0723/Klaten.

     

    Selain itu juga hadir Jumadi S.Ag Ketua Paguyuban Kades Se Karangdowo, Dr. Fitria Siti Aisyah Kepala Puskesmas Karangdowo, Pantas Riantini S.pd. Mpd Kakorwil Pendidikan Kec. Karangdowo, Husni Tamrin Ketua Relawan Karangdowo/REKAD serta Persit Kartika Chandra Kirana Rating 18 Cabang XLIV Kodim 0723 Klaten.

     

    Pada kesempatan tersebut Dandim berharap dengan adanya Mushola ini agar dapat digunakan untuk seluruh masyarakat Karangdowo dan sebagai pusat kebaikan dan pusat kebajikan untuk bersama-sama bisa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT.

     

    “Terimakasih kepada para Donatur, tokoh masyarakat semoga kebaikan bapak/ibu semuanya diganti dan dilipatgandakan oleh Allah SWT dan musholla ini dapat bermanfaat buat anggota maupun masyarakat, ” kata Letkol Czi Bambang.

     

    Sementara menurut Jumadi mengungkapkan bahwa atas nama Camat/mewakili Masyarakat Karangdowo ikut bahagia atas dibangunnya Mushola Al Quds di Koramil 17/Karangdowo.

     

    “Semoga bermanfaat untuk anggota maupun digunakan untuk masyarakat Karangdowo, ” ungkapnya.

     

    Berdirinya Mushola Al Quds ini banyak donatur dari Paguyuban Kepala Desa Se Karangdowo dan juga dari relawan dan tokoh tokoh agama dan masyarakat Karangdowo.

     

    Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti tanda Peresmian Mushola Al Quds Koramil 17/Karangdowo. (Red)

     

    jateng klaten
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Dandim Klaten Tutup TMMD Sengkuyung Desa...

    Artikel Berikutnya

    Bati Bakti TNI Koramil Ceper Beri Pembekalan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Desa Tulung Klaten Gelar Upacara Penutupan Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar (KBMKB) Ke-XXVI
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Ikuti Kami